Bahtsul Masail Bulan Januari 2012

Bahtsul Masail Nahdlatul Ulama Pamekasan Bulan Januari 2012 PC LBM NU Pamekasan bekerja sama dengan MWC NU Pamekasan Insya Allah akan dilaksanakan nanti pada:

hari               : Sabtu (Malam Ahad)
tanggal          : 28 Shafar 1433 H./ 21 Januari 2012 M.
pukul             : 19.00 WIB
tempat          : Masjid Agung Asy-Syuhada’, Jl. Masigit No. 23 Pamekasan 
                       (MWCNU Pamekasan)

Informasi ini sekaligus undangan bagi peserta tetap.

Masail yang akan dibahas adalah:

1.  Penyerupaan terhadap lain jenis (sisa bulan lalu)
Deskripsi Masalah (sebagaimana pada undangan bulan lalu)           
Pertanyaan:
  1. Apakah تشبه dengan tujuan memerankan suatu drama dapat dibenarkan?

2.  Belanja secara Online
Deskripsi Masalah                 
Kemajuan teknologi informasi dan komunikasi saat ini memungkinkan orang melakukan interaksi jarak jauh melalui dunia maya (internet). Oleh karenanya saat ini banyak bermunculan toko-toko online dengan jasa layanan secara online pula. Dalam transaksinya, biasanya toko online tersebut menawarkan barang dagangan dengan menampilkan gambar dan atau ciri-ciri barang, sehingga pembeli bisa langsung memilih barang yang diinginkan dengan ketentuan harga yang ditentukan. Setelah pembeli memilih maka akan diberikan konfirmasi dengan kode-kode tertentu dan dipersilahkan membayar lewat transfer ke rekening BANK yang bersangkutan. Setelah pembeli melakukan konfirmasi pembayaran maka barang akan dikirim melaluli jasa ekspedisi barang atau paket pos.
Pertanyaan:
  1. Sahkah transaksi jual beli secara online sebagaimana tersebut dalam deskripsi di atas?
  2. Kalau sah, adakah hak khiyar bagi pembeli apabila terjadi kesalahan/cacat pada barang yang dibeli?

Labels: Agenda Kegiatan, BAHTSUL MASAIL

Thanks for reading Bahtsul Masail Bulan Januari 2012. Please share...!

0 Comment for "Bahtsul Masail Bulan Januari 2012"

Back To Top